Berita

  1. VADS
  2. Berita
  3. Apa itu Voicebot?

Apa itu Voicebot?

04 Desember 2020

Image of Apa itu Voicebot?

Kemajuan teknologi saat ini berkembang sangat pesat dan mempengaruhi cara hidup kita dengan berbeda. Berdasarkan hal tersebut, pelanggan saat in juga menjadi sangat menuntut dan membutuhkan layanan yang cepat dan personal untuk memenuhi kebutuhan dan menjawab pertanyaan yang dibutuhkan. Untuk itu, perusahaan harus memberikan layanan yang terbaik untuk mempertahankan dan meningkatkan bisnis nya agar tidak ditinggalkan oleh para pelanggannya.

Pelanggan seringkali dibuat kesal dengan sistem IVR yang bertele-tele dan sering kali gagal dalam memberikan arahan dan memberikan kontak yang dituju. Berdasarkan riset yang tercantum dalam website Genesys pada tahun 2018 tercatat bahwa 83% pelanggan akan menghindari perusahaan yang dituju setelah mengalami pengalaman yang buruk dengan IVR. Sedangkan, untuk memperbarui sistem IVR dibutuhkan waktu yang lama dan juga biaya yang tidak murah. Salah satu solusi yang bisa digunakan untuk menghadapi permasalahan tersebut adalah dengan menggunakan voicebot.

Pengertian Voicebot

Voicebot adalah software yang didukung oleh kecerdasan buatan yang membantu penelepon berkomunikasi layaknya sistem suara interaktif (IVR) yang dapat merespons secara alami. Penelepon atau pelanggan tidak perlu mendengarkan menu dan menkan tombol di keypad sesuai dengan arahan dari IVR, namun pelanggan berbicara langsung dengan IVR dalam simulasi panggilan yang tersistem secara sederhana dengan operator langsung.

Voicebot menggunakan respons rekaman dan teks ke ucapan untuk menjawab pertanyaan para pelanggan. Tugas voicebot adalah membantu mengarahkan apa yang diinginkan pelanggan dengan respons yang efektif dengan menggunakan pembelajaran mesin untuk meningkatkan kapasitas dirinya dan juga untuk meningkatkan layanan kepada pelanggan. Contoh popular voicebot adalah seperti Amazon Poly, Siri, Cortana, Alexa, IBM Watson, dan juga Google Assistant.

Manfaat Voicebot

Penggunaan voicebot terus meningkat terutama keakuratannya dan semakin banyak layanan yang ditambahkan sehingga dapat memenuhi kebutuhan pelanggan. Voicebot memiliki teknologi Speech to Text (STT) dan Text to Speech (TTS). Kegunaan dari voicebot juga dapat digunakan untuk kebutuhan Voice Assistant, Outbound Reminder, News Reading, IOT Voice Technology, dan juga Voice E-book. Selin itu manfaat menggunakan voicebot diantaranya :

  1. Real time

Voicebot akan memproses ucapannya segera setelah pelanggan mulai berbicara melalui telepon. Voicebot juga mempersiapkan tanggapan dan respons instan segera setelah pelanggan berhenti bicara sehingga membantu waktu yang cepat dan mengurangi jeda yang terlalu lama. 

  1. Efisiensi

Voicebot akan memberikan respons yang sesuai dengan apa yang dikatakan pelanggan sehingga membuat pelanggan lebih puas karena suaranya didengar. Pelanggan membutuhkan pengingat, transaksi, janji temu, dan lainnya yang dilakukan dengan interaksi manusia biasa. Dengan menggunakan voicebot, hal in mudah dilakukan serta meningkatkan efisiensi dari segi proses dan juga budget.

  1. Meningkatkan operasional

Voicebot dapat membantu customer service dalam meningkatkan operasional dengan menangani banyak pelanggan dan beroperasi tanpa batas. Voicebot dapat membantu bisnis berhemat dengan tetap meningkatkan layanan pelanggan perusahaan dan mampu menangani seluruh pertanyaan pelanggan.

  1. 24/7

Voicebot dapat membantu pelanggan secepat mungkin dalam merespons dan juga tersedia selama 24/7. Sehingga dengan menggunakan voicebot, perusahaan dapat terbantu dalam melayani pelanggan dengan responsif dan kapanpun pelanggan menghubungi perusahaan.

  1. Integrasi data

Dengan menggunakan voicebot, perusahaan akan mendapatkan informasi dengan mudah dan juga diintegrasikan dengan semua database dan sistem yang dimiliki oleh perusahaan sehingga customer journey masing-masing pelanggan dapat terlihat. Hal tersebut dapat digunakan oleh perusahaan untuk melihat trend dan data terkait kebutuhan para pelanggan sehingga perusahaan dapat menyediakan produk dan layanan yang sesuai dengan kebutuhan para pelanggannya.

Dalam beberapa kebutuhan, voicebot akan menjadi hal besar dalam layanan pelanggan karena penggunaannya yang mudah, responsif, dan juga personalisasi. Voicebot akan menjadi alat dukungan layanan pelanggan yang banyak diminati oleh perusahaan. VADS Indonesia dapat membantu perusahaan Anda untuk mengimplementasikan voicebot sebagai salah satu fitur untuk meningkatkan layanan pelanggan Anda. Hubungi marketing@vads.co.id untuk konsultasi dan demo product untuk mengetahui lebih lengkap mengenai kegunaan voicebot untuk meningkatkan customer experience perusahaan Anda.



Bersama melangkah lebih maju untuk masa depan bisnis Anda.

Hubungi kami segera untuk mengetahui bagaimana VADS dapat membantu meningkatkan bisnis Anda.

Saya Tertarik