Berita

  1. VADS
  2. Berita
  3. Apa Itu AI dan Cara Kerjanya untuk Website Development?

Apa Itu AI dan Cara Kerjanya untuk Website Development?

20 April 2022

Image of Apa Itu AI dan Cara Kerjanya untuk Website Development?

Perkembangan teknologi saat ini sangat membantu banyak pekerjaan manusia secara umum. Bagi para pebisnis dan pemilik perusahaan, pemanfaatan teknologi akan mempercepat kerja sehingga bisnis bisa lebih cepat berkembang. Salah satu pemanfaatan teknologi dapat tercermin dari munculnya artificial intelligence atau AI. Teknologi mutakhir yang satu ini bisa diaplikasikan ke berbagai aspek bisnis, termasuk website development.

Mungkin Anda akan bertanya-tanya apa itu AI dan bagaimana cara kerjanya untuk membangun website? Anda tak perlu risau karena dalam artikel ini, kita akan membahas lebih lanjut mengenai penggunaan AI untuk website development. Namun, sebelum itu, ada baiknya Anda memahami apa sebenarnya AI itu. 

Apa itu AI?

AI, atau dalam bahasa Indonesia disebut kecerdasan buatan, merupakan sebuah ilmu komputer di mana sistem bisa memecahkan masalah kompleks sesuai dengan yang sudah dimodelkan dalam mesin komputer. Artinya, jika Anda memasukan sebuah sistem dalam mesin komputer, mesin akan bekerja sesuai dengan apa yang sudah diprogramkan. Misalnya, Anda membuat program yang mempermudah pengelolaan keuangan, maka mesin bisa mengolah data yang berkaitan dengan pemasukan, pengeluaran, bahkan pajak bisnis Anda.

Hal serupa bisa terjadi jika Anda membentuk sebuah program untuk membangun website bisnis yang lebih baik. Penggunaan AI untuk website development bisa untuk mempercepat proses pengembangan website, optimasi mesin pencari, membuat konten, membangun toko online, membuat arahan, hingga membuat aplikasi.

Cara kerja AI untuk website development

AI pun juga bisa digunakan untuk mendesain website bisnis Anda agar lebih mudah digunakan dan tampak menarik. Dengan begitu, website bisnis akan menjadi lebih hidup dan interaktif. Lalu, bagaimana sebenarnya cara kerja AI untuk website development? Berikut ulasannya!

  1. Coding cepat dan mudah

Cara kerja AI yang pertama adalah dengan membuat coding menjadi lebih cepat dan mudah. Pengguna, atau dalam hal ini Anda sebagai pebisnis, bisa dengan mudah dan bahkan mengautomasii tugas yang berkaitan dengan coding. Coding ini akan sangat diperlukan untuk membangun serta mendesain website bisnis Anda. Permasalahannya adalah tak semua bisa memahami coding. Maka dari itu, AI dapat membantu Anda dengan cara kerjanya yang cepat dan tepat.

  1. Quality assurance

AI bagi website development bisa memberikan jaminan kualitas yang baik. Artinya, AI akan bekerja untuk membangun website secara otomatis berdasarkan algoritma yang sudah ditanamkan dalam mesin. Dengan begitu, kinerja bisnis Anda bisa lebih meningkat dan semakin baik. Apalagi, AI juga bisa memelihara data yang berkaitan dengan kebutuhan website Anda.

  1. Meningkatkan pengalaman pengguna

Sebagai pemilik bisnis atau perusahaan, Anda pasti ingin mempunyai website yang interaktif. Salah satu caranya adalah dengan menanam chatbot agar pelanggan bisa dengan mudah mengakses informasi lebih lanjut. Anda bisa meningkatkan pengalaman pengguna, dalam hal ini konsumen, dengan keberadaan chatbot yang membantu mereka. Chatbot yang didasari oleh pemanfaatan AI akan berguna untuk menjawab pertanyaan dan mengarahkan konsumen jika diperlukan.

  1. Meningkatkan akurasi

Dalam dunia bisnis, akurasi suatu data sangatlah penting. Anda akan memerlukan data yang berkaitan dengan customer behaviour saat mengunjungi website Anda. Misalnya, apa saja yang kerap dilihat, di-klik, atau bahkan dibeli melalui website bisnis Anda. Kehadiran AI untuk website Anda akan membantu mengolah data-data tersebut. Setelah itu, kumpulan data yang ada bisa Anda pakai untuk membuat keputusan, misalnya produk apa yang ingin ditampilkan lebih sering agar menarik minat pelanggan.

  1. Rekomendasi real-time

Terakhir adalah cara kerja AI berdasarkan waktu yang nyata. Misalnya, seorang pelanggan mengunjungi website Anda, lalu mencari produk, namun produk tersebut sedang habis. Maka, AI akan melakukan rekomendasi produk terkait agar calon pembeli tetap tertarik melakukan pembelian di website Anda. Rekomendasi real-time ini juga berguna bagi Anda untuk mengambil keputusan bisnis.

 

Berdasarkan uraian di atas, Anda bisa memahami apa itu AI dan juga cara kerjanya bagi website development. Mengembangkan website sangat berguna bagi kebutuhan bisnis dan perusahaan Anda. PT VADS Indonesia hadir dengan solusi digital sesuai yang Anda butuhkan, termasuk untuk website development yang didukung oleh teknologi AI. Pelajari lebih lanjut mengenai layanan Digital Solutions dari PT VADS Indonesia di sini!



Bersama melangkah lebih maju untuk masa depan bisnis Anda.

Hubungi kami segera untuk mengetahui bagaimana VADS dapat membantu meningkatkan bisnis Anda.

Saya Tertarik